Sulap Margonda Mirip Sudirman, Depok Rogoh Rp28 Miliar

Posted by Unknown on 02.45 with No comments
DEPOK - Pemerintah Kota Depok terus mengejar program penataan Jalan Margonda sebagai etalase kota sebelum menuju ibukota Jakarta. Jalan Margonda akan dijadikan sentra bisnis, jasa, dan niaga mirip kawasan Sudirman, Jakarta.

Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail meninjau pelaksanaan penataan Margonda. Saat ini sedang dilakukan pemasangan utility boks serta gorong-gorong atau drainase.

"Kami sudah lakukan sosialisasi sejak akhir 2011. Di Margonda akan semakin layak bisnis di sini, bagi para pebisnis saat ini sudah berpikir bisnis di pinggiran Jakarta, karena tempat dan lahan di Jakarta semakin sempit," katanya di lokasi, Kamis (21/11/2013).

Dia menambahkan dengan adanya drainase yang dikerjakan, tak akan ada lagi genangan di Margonda. "Harus siapkan tali air yang bagus yang sempurna, agar mengalir lancar ke drainase. Air harus langsung masuk," jelasnya.

Nur Mahmudi menambahkan penataan Margonda dilakukan dua tahap dan menghabiskan dana hingga Rp28 miliar.

"Target jadinya dua tahap, tahap pertama 40-50 persen. Selanjutnya di awal 2014. Iya mirip (Sudirman), tetapi yang jelas bedanya dengan Sudirman, Sudirman enggak ada pedagang jualan, di Margonda ini ada yang jualan dan ada perkantoran. Menjadi sentra kegiatan bisnis dan perkantoran," paparnya.

Hal itu, kata dia, sejalan dengan misi jangka panjang Depok sebagai kota niaga dan jasa. Dia mengklaim saat ini sudah banyak perusahaan yang melirik untuk membuka perkantoran di Margonda. (nia)